STAIN Parepare menggelar Porseni & Silaturahmi se Ajatappareng. Dalam pembukaan di hadiri oleh Pemerintah kota setempat .

DEMA STAIN Parepare Gelar Porseni & Silaturahmi BEM se Ajatappareng

Selasa, 15 Desember 2015 | 10:15 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Makassar,GoSulsel.com – Dewan Mahasiswa (DEMA) STAIN Parepare menggelar Porseni & Silaturahmi se Ajatappareng. Dalam pembukaan di Aula Kampus STAIN Parepare, Senin (14/12/2015), di hadiri oleh Pemerintah kota setempat yang diwakili oleh Kadis Pendidikan,Ketua DPRD,Dan Ketua KNPI Kota Pare-Pare.

Porseni yang dilaksanakan selama seminggu ini, Senin – Minggu (14-20/12/2015).

pt-vale-indonesia

Presidan Mahasiswa STAIN Parepare, Nurham Sadiq memaparkan bahwa ini adalah kegiatan yang membantu pemerintah memperkenalkan Kota Pare-Pare khususnya di wilayah Ajatappareng.

“Kegiatan ini kami maksudkan untuk memberikan bukti bahwa kami bersinergi dengan pemerintahan kota untuk memperkenalkan kota pare-pare dan mengajak kaum muda yang di wakili oleh Pengurus BEM masing-masing kampus diluar untuk melihat betapa indahnya kota pare-pare” katanya.

Selain itu dia juga berterima kasih kepada seluruh pihak demi terselenggaranya acara tersebut baik dari sponsor, seluruh Pengurus BEM se-Ajatappareng dan menjadikan Pengurus BEM STIMIK Handayani Makassar Sabagai Tamu Spesial pada acara pembukaan tersebut yang STMIK Handayani, Makassar bukan berada pada wilayah Ajatappareng

”Kami Sangat berterima kasih Kepada Sponsor,Seluruh Pengurus BEM Se-ajatappareng , Dan Tak lupa tamu special dari Makassar teman-teman pengurus BEM STMIK Handayani, Makassar yg menyempatkan untuk hadir di acara ini” ujar Nurham dalam sambutanya.

Citizen Reporter: Humas DEMA STAIN Parepare