Ilustrasi

Hasil Rekapitulasi & Pleno Terbuka KPUD Lutim

Rabu, 16 Desember 2015 | 23:13 Wita - Editor: Nandar - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Luwu Timur telah melakukan Rapat Pleno Terbuka,hasil rekapitulasi perhitungan suara tingkat kabupaten Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur pada pilkada serentak 2015.

” Kami telah melakukan rekapitulasi dan perhitungan, yang dihadiri dan di saksikan oleh semua pihak yang berkepentingan,” Ucap ketua KPUD Lutim Muh. Nur saat dihubungi via telpon, Rabu (16/12/2015).

pt-vale-indonesia

Hanya saja kata dia, saksi dari Paslon Bupati Nomor Urut 1 Nur Husain dan Esra Lamban tidak menghadiri rekapitulasi dan perhitungan tersebut, sehingga pihaknya membuat berita acara ketidakhadiran saksi mereka.

” Semua saksi kami undang namun saksi paslon nomor 2 tidak hadir, tapi dibuatkan berita acara ketidakhadiran mereka,” jelasnya.

Dalam rapat pleno tersebut di Pimpin langsung Ketua KPUD Luwu Timur Muh. Nur, serta didampingi 4 Orang Komisioner Wahyuddin. Divisi Hukum Muh. Ayyub,Divisi SosialisasiZaenal,Divisi Program & Data dan Khaerana Divisi Tekhnis.

Hasil rekapitulasi Calon Bupati Luwu Timur Berdasarkan Nomor urut. Nur Husain – Esra Lamban (Nusantara) dengan jumlah suara 45.727 (33,54 %), Badaruddin P-Baso Makmur (Baru) dengan jumlah suara 6.575 (4,82 %),dan Thoriq Husler-Iwan Bachri Syam (Madani) dengan jumlah suara 84.014 ( 61,63 %).

Jumlah surat suara yang sah 136.316, dan jumlah suara yang tidak sah ada 1.036. Jadi hasil total jumlah suara keseluruhan dari surat suada yaitu 137.352.