Ilustrasi
#

Ini Penyebab Rekapitulasi Pilkada Lutim Paling Cepat

Jumat, 18 Desember 2015 | 15:46 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com– Kabupaten Luwu Timur (Lutim) merupakan daerah yang paling cepat menyelesaikan proses rekapitulasi suara hasil Pilkada 9 Desember lalu. Proses ini tidaklah mudah, sebab di daerah yang terkenal dengan tambang bijaknya ini, memiliki 11 kecamatan.

Penjabat Bupati Luwu Timur, Irman Yasin Limpo membeberkan rahasia sehingga proses rekapitulasi bisa berlangsung cepat. Ternyata, pihaknya mengadakan lomba untuk panitia pemungutan kecamatan (PPK) yang paling cepat menyelesaikan perhitungan.

pt-vale-indonesia

“Saya buat perlombaan untuk PPK yang paling cepat dapat hadiah Rp10 juta, sehingga rekap di kecamatan tidak sampai sehari selesai semua. Bahkan ditingkat kabupaten, hanya berlangsung dua jam,” jelas None, panggilan akrabnya, saat ditemui di Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (18/12/2015).

Berdasarkan hasil rekapitulasi ditingkat Kabupaten paslon nomor 1 (NUSANTARA) memperoleh 45.727 suara (33,54 %), nomor 2 ( BARU) 6.575 suara (4,82 %) dan nomor 3 ( MADANI) 84.014 suara ( 61,63 %).


BACA JUGA