Ilustrasi

Kapal Terbalik di Tanjung Bayang, Dua Nelayan Masih Dicari

Jumat, 18 Desember 2015 | 21:03 Wita - Editor: Chaerul Fadli - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Dua Nelayan asal Galesong, Kabupaten Takalar hilan di Pantai Tanjung Bayang, Jumat (18/12/2015), sekitar 15.00 Wita. Perahu yang ditumpangi Syamsuddin (25) dan Daeng Tutu (22) serta empat rekannya terbalik.

“Mereka dari Pelabuhan Paotere menjual hasil tangkapan ikan setelah melaut 14 hari. Saat kembali perahunya mengalami kerusakan pada mesin, sekitar 1 mil laut. Krena ombak yang tinggi, perahu mereka kemudian terbalik,” ujar Ardianto Ardi, Komandan Tim SAR saat ditemui di lokasi pencarian.

pt-vale-indonesia

Enam orang awal kapal ini berusaha menyelamatkan diri. Empat diantaranya selamat dan dua lainnya belum ditemukan. Menurut Ardianto, empat nelayan yang ditemukan shock dan lemas. “Sudah dibawa pulang ke rumahnya oleh keluarga dan polisi yang ada. Sampai sekarang kita terus melakukan pencarian,” katanya.

Pencarian yang dilakukan Basarnas dan potensi SAR lainnya menggunakan dua cara, mulai dari menyisir sepanjang garis pantai sekitar TKP dan menggunakan perahu karet. Rencananya pencarian akan dilanjutkan besok sebab malam hari tak efektif.

“Besok kita mulai mencari dari pukul 06.30 Wita, dengan menyisir sepanjang garis pantai mulai dari Galesong sampai Pantai Akkarena. Untuk perahu karet, kita akan sesuaikan dengan kondisi ombak,” jelasnya.(*)

Tags:

BACA JUGA