Logo DPRD Makassar
Ilustrasi

Dewan Nilai Baru 60% Calon Kepsek Paham Visi Misi Pemkot Makassar

Rabu, 23 Desember 2015 | 16:54 Wita - Editor: Chaerul Fadli - Reporter: Syafruddin - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Ketua Komisi D DPRD Kota Makassar, Mudzakkir Ali Djamil menilai baru sekitar 60 persen dari 961 peserta lelang jabatan kepala sekolah yang memahami visi misi Pemkot Makassar dalam konteks pendidikan.

“Kalau seperti ini, saya khawati apa yang dituangkan dalam RPJMD tidak akan tersampaikan,” ujarnya, Rabu (23/12/2015).

pt-vale-indonesia

Ia menjelaskan, hanya 60 persen-70 persen yang dianggap memenuhi persyaratan yang diinginkan pemerintah kota.

“Dari hasil penilaiannya tersebut, semua yang dianggap lolos nantinya akan diikutkan pelatihan. Dan Kalau jumlahnya melebihi kebutuhan kepala sekolah, maka akan dimasukkan sebagai daftar tunggu sesuai urutan hasil nilainya,” jelasnya.(*)

Tags:

BACA JUGA