Kualitas Guru di Sulsel Dinilai Rendah

Rabu, 23 Desember 2015 | 18:44 Wita - Editor: Chaerul Fadli - Reporter: Nasruddin - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Kualitas guru di Sulawesi Selatan dinilai rendah atau berada di bawah kualitas rata-rata guru se-Indonesia. Hal ini dikatakan Ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) Sulsel, Ramli Rahim, Rabu (23/12/2015).

Ramli merujuk dari data hasil uji kompotensi guru di 34 Provinsi se-Indonesia beberapa waktu lalu. Hasilnya, Sulsel ada di peringkat 19 dengan 49.12 persen.

pt-vale-indonesia

“Ada guru yang rajin ikut pelatihan ada juga yang jarang ikut pelatihan. Sehingga kualitas guru di Sulsel tidak merata,” katanya.

Untuk itu, guru yang ada di Sulsel harus meningkatkan kualitasnya. Sebab jika tidak ada peningkatan, para guru yang ada di Sulsel terancam tidak akan mendapatkan tunjangan serifikasi guru dari Kementrian Pendidikan.(*)