MPC Pemuda Pancasila Kota Makassar Bantu Korban Banjir di Manggala.
#

MPC Pemuda Pancasila Kota Makassar Bantu Korban Banjir di Manggala

Minggu, 27 Desember 2015 | 12:53 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Halaman 1

Makassar,GoSulsel.com – Sebagai wujud komitmen membantu masyarakat sekitar, ratusan kader MPC Pemuda Pancasila Kota Makassar melakukan aksi sosial dengan menyerahkan langsung bantuan kepada 60 Kepala keluarga korban banjir di Blok 10 kelurahan Manggala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Minggu (27/12/2015) siang.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kota Makassar, Syahrullah SE didampingi sejumlah Ketua PAC Pemuda Pancasila Se Kota Makassar.

pt-vale-indonesia

Menurut Bang Roel sapaan akrab beliau, bantuan ini merupakan wujud kepekaan Pemuda Pancasila untuk hadir ditengah tengah masyarakat yang sedang mengalami musibah. Meski ala kadarnya, namun Syahrullah berharap bantuan ini bisa meringankan beban para korban banjir yang hampir setiap tahun dialami warga manggala tersebut.

Dalam penyerahan bantuan ini, selain dihadiri sekretaris MPC PP Kota Makassar, hadir juga Ketua PAC PP Kecamatan Panakukang Pak Aji Basir Muhammadiah, Ketua PAC PP Kecamatan Wajo, Ketua PAC PP Kecamatan Manggala, Ketua PAC PP Kecamatan Biringkanaya, Kec Ujung Pandang, Kecamatan Tamalamanrea, beserta ratusan kader Pemuda Pancasila se Kota Makassar.

Halaman 2

Sementara itu, perwakilan  warga korban banjir, Muhammad sabir mengaku sangat bersyukur atas bantuan yang diserahkan oleh Ormas Pemuda Pancasila ini. Menurutnya hampir setiap tahun mereka mengalami banjir seperti ini. Namun belum ada langkah nyata dari pemerintah kota untuk mengatasi masalah ini.(*)

Citizen Reporter: Ryan Muhammad – Pengurus Pemuda Pancasila Kecamatan Panakukang


BACA JUGA