Jalan Andi Tadde, Pasar Kalukuang, Pasar Tradisional, Pasar di Makassar, Pasar Tradisional Makassar
Suasana Pasar Kalukuang, Kamis (24/12/2015). (Foto: Andi Dahrul Mahfud/GoSulsel.com)

Pasar Kalukuang, Tercipta dari Deretan Rumah Warga

Senin, 28 Desember 2015 | 09:01 Wita - Editor: Nilam Indahsari - Reporter: Andi Dahrul Mahfud - GoSulsel.com

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com – Mendengar frasa “pasar tradisional”, yang terlintas terkadang adalah berbagai aktivitas dan keanekaragaman dagangan yang terjejal di berbagai lapak. Jalan yang berbecek juga jadi identitas utama bagi pusat perdagangan ini.

Namun, asumsi itu terjungkir balik ketika kita mengunjungi Pasar Kalukuang. Pasar yang memiliki luas sekitar 50 x 100 meter persegi ini memiliki jalan setapak. Jalan ini dipadati oleh para pembeli dan penjual.

pt-vale-indonesia

Menurut Ladong (70), pasar di Jl A Tadde ini sebenarnya sebuah areal perumahan.

“Tahun 1950-an, warga yang tinggal dalam area ini membuka jualan sayur di rumahnya masing-masing. Hingga tahun demi tahun semakin banyak yang ikut menjual. Akhirnya jadilah pasar seperti saat ini,” ujar Laddong ketika bercakap-cakap dengan GoSulsel.com, Kamis (24/12/2015).

Perumahan yang jadi pasar ini tampak sangat terjaga kebersihannya. Kondisi becek pun tak ada karena setapaknya telah dipasangi paving block.

Halaman 2

“Sudah ada sekitar 4 tahun yang lalu itu pemerintah Makassar sudah merenovasi pasar ini menjadi cukup layak dan tidak seperti dulu lagi. Bisa kita lihat sendiri, sudah dipasangkan paving block, sudah ada atapnya, jadi cukup membantu para warga yang ada di sini, terutama penjual,” ujar Nurmayanti, salah seorang pedagang.

Jualan yang dijajakan di Pasar Kalukuang ini rata-rata bersumber dari pasar tradisional, seperti Pa’baeng-baeng dan Terong. Menurut Nurmayanti, hampir seluruh pedagang memperoleh barang jualan dari kedua pasar itu.

Meski Pasar Kalukuang berada di tengah pemukiman masyarakat, namun pasar ini hanya mampu melayani hingga pukul 4 sore setiap hari.

Berikut foto-fotonya:

Halaman 3

Jalan Andi Tadde, Pasar Kalukuang, Pasar Tradisional, Pasar di Makassar, Pasar Tradisional Makassar

Halaman 4

Jalan Andi Tadde, Pasar Kalukuang, Pasar Tradisional, Pasar di Makassar, Pasar Tradisional Makassar

Halaman 5

Jalan Andi Tadde, Pasar Kalukuang, Pasar Tradisional, Pasar di Makassar, Pasar Tradisional Makassar

(*)


BACA JUGA