Roti Boy Rasa Mocca, yang Paling Disukai Warga di Pasar Butung
Makassar, GoSulsel.com – Di Pasar Butung, Roti Boy jadi salah satu cemilan warga selama 2 tahun di Pasar Butung, Jl Butung. Dan varian yang paling disukai adalah Roti Mocca.
“Kalau Roti Boy di sini sudah 2 tahun ada. Pembelinya juga banyak. Yang paling cepat habis itu rasa mocca. Kan kita ada 2 rasa di sini, vanila sama mocca,” ungkap Yuliana, sang kasir, ketika berbincang dengan GoSulsel.com, Kamis (31/12/2015).
Di pasar ini, pelanggan roti yang resepnya dirahasiakan ini tak hanya kalangan pedagang, tapi juga para pengunjung.
“Pembelinya itu di sini orang yang datang belanja di Pasar Butung sama penjual di dalam Pasar Butung,” lanjut Yuliana.
Harga Roti Boy di tempat ini sama saja dengan harga di cabang lain, yakni Rp 10 ribu per biji. Anda pun bisa memesan dari pukul 9 pagi sampai pukul 6 sore.
Berikut foto-fotonya:
Halaman 1
Halaman 2
Halaman 3
Halaman 4
(*)