Dispora Soppeng
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Soppeng H Rusman MSi. (Foto: Yusuf/GoCakrawala)

Dispora Soppeng Raih Prestasi Tingkat Nasional

Sabtu, 23 Januari 2016 | 13:20 Wita - Editor: Nilam Indahsari -

Soppeng, GoSulsel – Menurut Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Soppeng H Rusman MSi, sejak 2012 sampai sekarang, prestasi yang diraih kabupaten ini cukup banyak meraih prestasi. Mulai dari siswa hingga kepala sekolah teladan tingkat nasional.

“Kami selalu harumkan nama Kabupaten Soppeng dalam pendidikan,” ujar Rusman.

pt-vale-indonesia

Ini membuktikan, menurutnya, pendidikan yang berkualitas tak hanya didapat di kota metropolitan. Tapi juga bisa didapat di kabupaten ini. Sebab sejumlah prestasi tingkat nasional sudah diboyong.

“Di antaranya olimpiade matematika tingkat sekolah dasar meraih Juara 1 tingkat Sulawesi Selatan dan Juara 3 tingkat nasional, prestasi kepala sekolah teladan Juara 1 tingkat provinsi mewakili nasional di semua tingkatan mulai SD, SMP, SMA, dan SMK. Dan juga pengawas teladan meraih Juara 1 tingkat nasional serta pencak silat tingkat SMP Juara 1 tingkat nasional,” urai H Rusman, lagi.

Jajaran Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikmudora) Kabupaten Soppeng yang hampir tak pernah sepi dari aktivitas untuk menggenjot peningkatan kualitas pendidikan.(*)