Demo di ESDM Sulsel.

Puluhan Mahasiswa Demo Tuntut Hentikan Perpanjangan Kontrak Karya PT Freeport

Jumat, 29 Januari 2016 | 15:00 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com – Puluhan Mahasiswa yang tergabung dalam Konsolidasi Mahasiswa Nasional Indonesia Sulawesi Selatan (Komando Sulsel) menggelar aksi unjuk rasa di kantor Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Sulsel, Jl AP Pettarani, Makassar, Jumat (29/01/2016).

Mereka menuntut pemerintah menghentikan perpanjangan kontrak karya PT Freeport yang dianggap kebijakan tersebut menyengsarakan rakyat Indonesia.

pt-vale-indonesia

“Sikap pemerintah dengan kebijakan dalam perpanjangan kontrak itu, tidak mempertimbangkan ekonomi negara sendiri. Ini hanya untuk kepentingan asing,” kata koordinator lapangan, Beben Jahada, saat menyampaikan orasinya.

Pantauan di lokasi, massa yang berunjuk rasa ini menaiki tembok pagar dan melakukan orasi menyampaikan terkait tuntutan mereka. Selain penghentian kontrak karya massa juga menuntut Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla turun dari jabatannya karena dianggap telah menyepakati kontrak itu.

Halaman 2

“Kami juga meminta Jokowi-JK turun dari jabatannya karena memiliki andil dalam perpanjangan kontrak karya itu,” ujar dia.

Akibat aksi yang berlangsung disamping badan tersebut, mengakibatkan arus kendaraan yang melintas dari arah Jalan Sultan Alauddin menuju Flyover sedikit terganggu.(*)


BACA JUGA