#Citizen Reporter
STIE Nobel Helat Tes Psikologi di SMA 1 Sungguminasa
Makassar,GoSulsel.com – Pelajar kelas XII SMA 1 Sungguminasa memperoleh pengalaman baru dari tim promosi STIE Nobel Indonesia. Untuk pertama kalinya mereka menyelesaikan soal-soal tes psikologi yang dibawa oleh tim promosi STIE Nobel Indonesia.
Tes psikologi yang digelar di ruang kelas sekolah, pada pukul 10 pagi (Kamis, 17 Februari 2016) ini mengikutkan 520 siswa kelas XII.
STIE Nobel Indonesia dalam gelaran ini menggandeng Lembaga Konsultan Psikologi Nobel Indonesia Institute (NII) yang dipimpin oleh Direktur Utama Mutiarini Mubyl, CGA., M.Psi., Psikolog. STIE Nobel sengaja mengadakan kegiatan ini untuk membuat para siswa memahami potensi diri apalagi mereka nantinya akan menghadapi ujian nasional.
Hasil dari tes psikologi ini nantinya juga sangat berguna bagi siswa XII setelah lulus dari sekolahnya sebagai bahan panduan untuk memilih jurusan kelak. Selain itu pada tes ini juga para siswa akan mengetahui skor IQ yang dimiliki.
Tim promosi STIE Nobel yang bertandang ke sekolah yang dikenal dengan nama SMA Salis ini, terdiri dari 14 orang mahasiswa bersama dengan tim dari Nobel Indonesia Institute. Proses tes psikologi digelar dengan membagi siswa kelas XII dalam 11 ruang kelas, dengan rincian 8 kelas untuk siswa IPA dan 3 kelas untuk IPS yang masing-masing kelas didampingi 1 orang instruktur mahasiswa yang telah terlatih.