Jpeg
#

Wali Kota Makassar Minta Ibu Hamil Dibekali Pengetahuan Golden Period

Sabtu, 12 Maret 2016 | 20:43 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Citizen Reporter

“Dampak buruk yang dapat ditimbulkan oleh masalah gizi pada jangka pendek terganggunya perkembangan otak, kecerdasan, gangguan pertumbuhan fisik, dan gangguang metabolisme tubuh. Semua itu yang ingin kita kurangi melalui sosialisasi ini,” terang  Naisyah.

Akibat jangka panjang yang ditimbulkan oleh masalah gizi, ujar Naisyah  berupa menurunnya kemampuan kognitif, dan prestasi belajar, menurunnya kekebalan tubuh sehingga mudah sakit yang berdampak pada menurunnya kualitas sumber daya manusia, produktifitas, dan daya saing bangsa.

pt-vale-indonesia

Sosialisasi menyelamatkan 1.000 hari pertama kehidupan, melibatkan 316 ibu hamil, 316 dokter, dan 316 mahasiswa. Satu mahasiswa FK Unhas mendampingi satu ibu hamil dan keluarganya selama 1.000 hari yang dibimbing oleh seorang dokter.

“Untuk memastikan proses pengasuhan berjalan baik, lima orang mahasiswa dibimbing atau dipantau oleh seorang mentor (kakak asuh), dan setiap 10 – 15 mahasiswa, serta  2 sampai 3 mentor akan didampingi satu orang dosen pembimbing,” terang Wakil Dekan III FK Unhas, Prof. dr. Muhammad Nasrum Massi, Ph. D.(*)

(Rilis Humas Pemkot)

 

Halaman: