Buku Besar dan Buku Bacaan Berjenjang Tingkatkan Motivasi Siswa Belajar
Menurutnya, kebanyakan siswa lancar membaca, tapi tidak memiliki keterampilan memahami bacaan. “Sehingga literasi di Indonesia termasuk terendah di dunia,” ujarnya.
Menurut Muhsih, buku bacaan berjenjang telah membuat para siswa terhipnotis untuk terus mengikuti proses belajar membaca sambil memahami. “Saya analogikan seperti semut yang mencari gula. Mereka bersemangat dan antusias untuk menebak kata, menebak cerita berikutnya dan menceritakan kembali isi cerita. Sebelumnya mereka kalau belajar membaca tidak seperti ini,” ujarnya.
Salah satu sebab meningkatnya motivasi siswa tersebut adalah teknik menggunakannya yang membuat siswa merasa terlibat dan tertantang. “Saat membaca bersama, para siswa duduk lesehan atau di bangku. Penggunaan teknik menebak kata, menebak cerita selanjutnya, dan elaborasi gambar telah mendorong keberanian mereka untuk terlibat aktif dalam proses-proses pembelajaran seperti ini. Mereka berebutan mengacungkan tangan karena memang memahami bacaan yang dibacanya,” ujarnya.
Guru, menurutnya, juga tambah bersemangat mengajar. “Beberapa orang tua siswa datang ke sekolah dan bercerita bahwa semangat belajar anak mereka menjadi meningkat setelah diajarkan dengan menggunakan buku besar dan buku bacan berjenjang,” ujarnya.