#Citizen Reporter
Jambore Pecinta Alam se- Indonesia Dihelat di Sulsel
Makassar,GoSulsel.com – Jambore Pecinta Alam se-Indonesia akan digelar di Sulsel. Kali ini, dilaksanakan di Lembah Ramma, Gunung Bawakaraeng, Kabupaten Gowa, selama 4 hari, mulai, 5-8 Mei 2016.
Ketua Panitia Jambore Nasional Pecinta Alam, Teten Virgiawan mengatakan, Jamnas Pecinta Alam perdana dihelat di Sulsel. Pendaftaran peserta di buka sejak 21 maret kemarin hingga 21 April mendatang.
Ia mengatakan, formulir pendaftaran bisa didapatkan di toko Outdoor yang tersebar di Makassar seperti Duta Irama, Aneka Jaya, Puncak Jaya dan lainnya.
“Bagi peserta di luar Makassar, bisa melalui via online diakun resmi kegiatan yakni [email protected]. Dan bisa juga datang langsung ke sekertariat Jamnas PA,” tutur Teten, di Sekertariat Jamnas PA, di BTN Minasaupa Blok E6 No 3, Minggu, 27 Maret 2016.
Adapun biaya pendaftran yakni dibagi dua kategori yakni kategori pertama Rp 120.000 dengan fasilitas standar seperti transportasi Makassar-Lembanna, baju, gelang couple, pin, dan sertifikat. Sedangkan kategori kedua Rp 200.000 dengan fasilitas Include.