#Citizen Reporter
Pementasan Teater Payung Hitam ‘Cak & Pohaci’ di Taiwan
Tainan,GoSulsel.com – Pentas Teater payung hitam di taman mount River Street 129 Lane, kota Tainan, Taiwan, Sabtu (26/3/2016). Ada 9 seniman asal Makassar yang pentaskan ‘Cak & Pohaci’.
Kelompok Teater dari Bandung yang didirikan oleh Rachman Sabur, jadi sutradara dalam pementasan ini. Kehadiran mereka ke Taiwan untuk kedua kalinya, sebelumnya tampil pada September 2015 lalu, dalam acara world music festival.
Penonton yang hadir pada acara tahun lalu tersebut tertarik dengan penampilan mereka, dan akhirnya mengundang untuk pentas teater di kota Tainan. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Mizuiro workshop dan disponsori oleh Cultural Affairs Bureau Tainan City Goverment.
Asisten sutradara, Rusli Keleeng di dampingi Nugraha Nur Santo mengungkapkan, pementasan ini menampilkan seni nusantara yang merepresentasikan budaya Indonesia. Pementasan bertajuk Cak dan Pohaci menampilkan perpaduan seni yang berasal dari beberapa daerah, antara lain: Bali, Sunda, Makassar, dan Minang.
Judul yang diambil Cak menggambarkan tentang budaya Bali yang telah terkenal di dunia dengan tarian kecaknya. Pohaci mengisahkan tentang Dewi kesuburan yang berasal dari tanah sunda.