Logo Soppeng
Logo Soppeng

Daerah Kota Latemmamala Soppeng Krisis Air

Rabu, 30 Maret 2016 | 12:55 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Yusuf Muhammad - Go Cakrawala

Watansoppeng, GoSulsel.com — Kerusakan mesin pompa PDAM Soppeng yang terjadi sejak beberapa hari lalu, mengakibatkan berbagai wilayah di kota Soppeng kesulitan pasokan air bersih.

Saat dikonfirmasi oleh GoSulsel.com di ruang kerjanya, Rabu (30/3/2016) Plt Direktur utama (Dirut) PDAM Kabupaten Soppeng, Baharauddin Sewang mengatakan, bahwa mesin pompa air yang bermasalah, tengah diperbaiki di Makassar. “Sementara diperbaiki di Makassar,” ungkapnya.

pt-vale-indonesia

Beberapa warga yang ditemui oleh GoSulsel.com mengungkapkan keluhan atas susahnya akses terhadap air bersih selama berhari-hari akibat penanganan mesin pompa air yang lambat. Seperti yang dialami oleh Ririn, warga Bakae, Kecamatan Lalabata. “Suda berapa harimi tidak jalan, susahmi kalau mauki mencuci biar mandi susah juga,” ucap Ririn.

Untuk diketahui, mesin pompa air yang dipusatkan di dalam kawasan permandian Ompo ini, memiliki kapasitas 20 liter air perdetik dan melayani sekitar 1000 rumah, diantaranya; perkampungan Malaka, jalan Balubu, Lolloe, Mangkuttu, Lappae, serta Sentral.(*)