#

Menanti Taktik & Strategi Perwira Angkatan Bersenjata di Pilgub Sulsel

Kamis, 07 April 2016 | 13:22 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Meskipun Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan masih lama kurang lebih dua tahun lagi, namun sejumlah nama sudah mencuat untuk maju. Yang menarik munculnya tiga nama bakal calon yang berlatarbelakang militer yakni Dosen Universitas Pertahanan yang juga sebagai pengamat maritim Letkol Abdul Rivai Ras, mantan perwira militer TNI Angkatan Darat Mayjen TNI (Purn) Tanribali Lamo dan mantan Kapolda Sulselbar Irjen Pol Burhanuddin Andi.

Sangat menarik ditunggu trik, taktik dan strategi ketiganya yang akan diterapkan di Pilgub 2018, mendatang. Jika melihat kebelakang, Sulsel pernah dipimpin gubernur berbasic militer diantaranya Amin Syam, Zainal Basri Palaguna dan Andi Oddang.

pt-vale-indonesia

Pengamat Politik Unhas, Azwar Hasan mengatakan ketiga bakal calon tersebut memiliki strategi dalam perang, namun belum tentu sama dengan strategi dalam politik. Dia mengatakan dalam politik komponen strategis utama yang harus mereka dimiliki yaitu partai politik, modal politik dan tim sukses.

“Ini menjadi persoalan buat mereka karena mereka bukan orang partai, dan tentu mereka harus merebut itu,” katanya kepada Gosulsel.com saat bincang-bincang via telpon seluler, Kamis (7/4/2016).

Lanjut Azwar, tetapi dengan opini yang berkembang mereka adalah orang sudah cukup dikenal. Tanribali Lamo yang pernah menjadi pejabat Gubernur Sulsel di tahun 2008 sudah meminta izin ke Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, untuk maju di perhelatan demokrasi lima tahunan tersebut.

Halaman: