Danny Pomanto menerima aspirasi sopir dan pengusaha Pete-Pete di rumah jabatan Wali Kota Makassar, Sabtu (9/4/2016)

Jumlah Pete-Pete Ini Yang Akan Jalankan Program Smart Pete-Pete di Makassar

Minggu, 10 April 2016 | 11:28 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Citizen Reporter

Makassar, GoSulsel.com – Data dari Dinas Perhubungan Kota Makassar dan Organda (Organisasi Angkutan Darat) Kota Makassar di tahun 2015 mencatat ada 4.113 jumlah izin yang dikeluarkan untuk Pete-Pete di Makassar yang melayani 14 trayek dengan jumlah sopir Pete-Pete mencapai 36.000 orang.

Kekhawatiran akan hilangnya mata pencaharian bagi sopir dan pemilik Pete-Pete dengan adanya Smart Pete – Pete menjadi tidak beralasan karena nantinya sopir dan pemilik Pete-Pete yang ada saat ini menjadi pelaku utama penggerak program Smart Pete-Pete.

pt-vale-indonesia

“Tidak ada yang dikorbankan dalam hal ini. Konsep ini dibuat untuk melindungi kita, yang menjadi pemilik dan mengoperasikan Smart Pete-Pete kita semua yang jumlahnya 4.113 sesuai izin yang telah diterbitkan,” tegas Danny.

Pemkot Makassar juga berupaya agar pemilik Pete-Pete yang akan beralih ke Smart Pete-Pete mendapatkan kemudahan dalam pengadaan.

“Selama ini kami khawatir akan kehilangan sumber penghasilan kalau Smart Pete-Pete ada namun kalau ini untuk kepentingan kita semua pasti kita dukung Pak wali kota,” ungkap Nur Hasan, pemilik angkutan umum. (*)

Nitizen Report: Nia Kurniawan


BACA JUGA