UIN Alauddin Makassar
UIN Alauddin Makassar

Pemprov Bantu Realisasi RSP UIN Alauddin

Selasa, 12 April 2016 | 19:57 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com — Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan akan membantu pembangunan Rumah Sakit Pendidikan (RSP) UIN Alauddin Makassar, dengan tujuan untuk memperkuat Pelayanan Kesehatan di Sulawesi Selatan.

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Agus Arifin Numang, saat menghadiri peluncuran Program Studi UIN Makassar di Kampus II Samata Gowa, Selasa (12/4/).

pt-vale-indonesia

Menurt Wagub, visi untuk menjadikan Sulawesi Selatan sebagai Pusat Pendidikan dan Pelayanan Kesehatan di Kawasan Timur Indonesia, penambahan fasilitas pelayanan kesehatan yang memadai mutlak diperlukan dan perampungan pembangunan RSP UIN Alauddin termasuk dalam hal ini.

“UIN Insya Allah, apa yang menjadi harapan bapak Menteri bahwa Pemerintah Provinsi akan mensupport dan membackup realisasi Rumah Sakit Pendidikan UIN,” kata Wagub Sulsel.

Menurut Wagub, bantuannya berupa hibah anggaran yang akan dikucurkan secara bertahap oleh Pemprov yang disesuaikan dengan kemampuan APBD Sulawesi Selatan.

Halaman:

BACA JUGA