(Foto: Gerobak bakso Mas Kiyur yang sering mangkal di pondokan UNHAS, Jum'at 15 April 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

Bakso Bakar & Goreng Mas Kiyur Kesukaan Mahasiswa Kedokteran Unhas

Sabtu, 16 April 2016 | 14:10 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Marwan Paris - GoSulsel.com

Makassr, Gosulsel.com — Bakso dengan kuah yang sedap, bisa kita jumpai pada beberapa tempat di kota Makassar. Tapi, bakso yang dipanggang atau digoreng dengan saos bumbu kacang spesial, hanya bisa ditemukan di gerobak motor gandeng mas Kiyur.

Gerobak gandeng mas Kiyur ini biasa mangkal di pusat kuliner dan hunian mahasiswa Universitas Hasanuddin, atau lebih populer dengan nama pondokan. Mas Kiyur mengaku menjajakan bakso goreng dan bakar masih baru. Sebelumnya, peracik bakso sedap ini menjual bakso original dengan cara keliling.

pt-vale-indonesia

“Saya jualan ini baru beberapa waktu lalu, dulu saya jualan bakso pake gerobak keliling tapi omzetnya tidak sampai tiga ratus ribu perhari. Untung ada teman dari Jawa yang kasih ide sama resep jualan bakso goreng ini”, terang pria yang tinggal di BTN Asal Mula ini pada GoSulsel.com, Jum’at (15/4).

Mas Kiyur menjelaskan, jumlah pendapatan yang diperolahnya bisa mencapai satu juta rupiah perhari. Itupun hanya dengan berjualan dari sore hingga malam hari di pondokan Unhas. Tak jarang, mahasiswa Unhas memesan ratusan tusuk bakso bakar dan bakso goreng untuk hidangan konsumsi berbagai kegiatan kampus. Salah satu yang sering memesan adalah mahasiswa fakultas kedokteran.


Bakso Mas Kiyur
(Foto: Gerobak bakso Mas Kiyur yang sering mangkal di pondokan UNHAS, Jum'at 15 April 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)
Bakso Mas Kiyur
(Foto: Gerobak bakso Mas Kiyur yang sering mangkal di pondokan UNHAS, Jum'at 15 April 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)
Bakso Mas Kiyur
(Foto: Gerobak bakso Mas Kiyur yang sering mangkal di pondokan UNHAS, Jum'at 15 April 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)
Bakso Mas Kiyur
(Foto: Gerobak bakso Mas Kiyur yang sering mangkal di pondokan UNHAS, Jum'at 15 April 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

LIHAT JUGA