Resmob Polda Sulsebar Berhasil Bekuk 4 Pemuda Genk AKT

Rabu, 27 April 2016 | 21:31 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Unit Resimen Mobile(Resmob) Polda Sulselbar dalam kurun waktu 2 hari berhasil membekuk 4 orang sindikat pelaku pencurian dan kekerarasan (Curas) atau yang akrab disebut Begal,mereka ini tergabung dalam genk Adhyaksa Kurang Tidur (AKT) ini adalah Hardi Supriadi bin Jufri alias Gambang (16), Arfandi alias Arfa (24), Saldy (18), Aco Chandra alias Aco (20).

Kepala Bidang Humas Polda Sulselbar, Kombes Frans Barung Mangera mengungkapkan mereka ini adalah anggota Adhyaksa Kurang Tidur (AKT), dimana dalam beraksi selalu melukai korbannya dengan menggunakan parang maupun busur panah.

pt-vale-indonesia

“Mereka ini beranggotakan 11 orang. Saat ini introgasi terus dilakukan, mereka mengakui  tindakan kejahatannya, dan beraksi di 26 Tempat Kejadian Perkara (TKP), namun saya yakin kelompok ini telah melakukan tindakan kejahatan lebih banyak dari ini,”kata Barung, pada GoSulsel.com, Rabu (27/4/2016)

Lebih jauh, Barung menjelaskan masih melakukan pengembangan terhadap terhadap pelaku, aparat masih mencari rekan mereka, barang bukti, dan senjata tajam yang biasa mereka gunakan.

“Hampir disemua polsek ada Laporan Polisinya, si ‘Gambang’ itu yang paling sadis kalau beraksi, dia melukai korbannya sebelum mengambil barang-barang miliknya,” pungkas Barung.


BACA JUGA