Doodlnotes, Seni Gambar Kuno yang Temukan Bentuk Barunya
Makassar, GoSulsel.com – Doodlenotes nama salah satu komunitas gambar layaknya mural dan grafity yang ada di kota Makassar. Suatu seni gambar abstrak yang tergabung menjadi satu dan terwujud dalam medium kertas gambar atau pun bidang datar lain seperti tembok.
Komunitas yang berdiri semenjak 20 Juni 2015 ini telah beranggotakan kurang lebih 31 orang dengan rata-rata usia sekitar 20-an tahun ke atas.
Ilham Prasetio, salah seorang anggota komunitas ini mengungkapkan bahwa Doodle adalah semacam gambar abstrak yang mirip dengan gambar-gambar kuno namun dalam bentuk baru zaman sekarang.
“Doodle sebenarnya semacam gambar abstrak. Dulu katanya mirip gambar-gambar kuno seperti kayak di mesir. Cuma bentuknya sekarang yang diperbarui. Jadi ada bentuk seperti monster tapi di gabung jadi satu,” jelasnya pada Gosulsel.com, Minggu (15/5) dalam acara Art Festival Makassar Pasar Seni di benteng Rotterdam.
Doodle sebenarnya, lanjutnya, lebih ke gambar hitam putih. Untuk media karyanya sendiri biasa di kertas sketsa dengan ketebalan tertentu dan untuk pulpennya itu ada namanya drawing pen dengan ketebalan 0.05 sampai 0.8. Tapi secara umum bisa di medium lain seperi tembok atau bidang datar sebagai tempat menuangkan ide.