Perjalanan Dee dan Pengalaman Pembaca Supernova
Makassar,GoSulsel.com – Mengisahkan 10 tahun perjalanan Dewi “Dee” Lestari menuliskan Hexalogy Supernova dan pengalaman para pembacanya diajang Makassar International Writers Festival 2016, Rabu siang di Chapel Fort Rotterdam. Dalam program Growing up with Supernova, Dee langsung didampingi Lily Yulianti Farid sebagai moderator sekaligus pendiri dan direktur MIWF.
Program ini dibuka dengan mengumpulkan para audience yang sudah membaca tuntas ke-enam seri Supernova. Sebanyak 15 pembaca Supernova ini mendapat kesempatan foto bersama Dee, sebelum perbincangan dimulai.
Dee berbagi cerita tentang awal menulis Supernova, untuk memberi hadiah ualng tahun ke-25 bagi dirinya sendiri. Menjadi penulis sudah menjadi impiannya sejak kecil, ia ingin melihat bukunya terpampang di rak-rak toko buku, baginya itu akan menjadi hadiah termanis bagi dirinya sendiri. “Saya berkata ke suami saya, jika saya bisa mencapai titik tersebut, saya sudah siap mati kapan saja”, ungkap Dee sambil bercanda, Rabu (15/8/2016)
Menyelesaikan seri terakhir Supernova, bagi Dee seperti mencapai puncak. Tapi seiring penulisan seri terakhirnya, Intelijensi Embun Pagi, justru membuatnya merasa kehilangan yang mendalam.