PSM vs Persipura, Makassar (19/4/2016)

Menanti Debut Paulo Martins, PSM Lawan PS TNI

Jumat, 27 Mei 2016 | 11:09 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Pemain asing baru, Paulo Martins bakal dimainkan saat PSM Makassar melawat ke markas PS TNI di pekan kelima lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, Minggu (29/5/2016), mendatang. Manajemen maupun suporter tim Juku Eja tak sabar ingin melihat penampilan pemain kelahiran Brazil tersebut.

Saat menghadapi Barito Putera di pekan keempat di Stadion Andi Mattalatta, pemain berusia 25 tahun tersebut tak dimainkan dan hanya menyaksikan pertandingan di tribun penonton karena masih mengurus visa kerja.

pt-vale-indonesia

“Dia (Paulo Martins) sudah bisa dimaikan nanti di laga melawan PS TNI. Kita lihat penampilannya,” kata Media Officer PSM Makassar, Ramli Manong saat dikonfirmasi, Jumat (27/5/2016).

PSM Makassar telah menentukan pemain yang akan diboyong ke Bogor. Dari 18 nama yang dibawa nantinya, terdapat nama Paulo Martins. Ini menunjukkan pemain berpaspor Timor Leste tersebut punya kesempatan untuk tampil mencicipi atmosfer sepak bola Indonesia.

Hanya saja, kesempatan tersebut ada ditangan asisten pelatih. Sebab, lini pertahanan Pasukan Ramang saat ini sedang on fire. Duet Boman Irie Aime dan Ardan Aras cukup meyakinkan menahan serangan Barito Putera sehingga PSM mampu mengamankan tiga poin di kandang sendiri.(*)