#Citizen Reporter
Lantamal VI Terjunkan 300 Personil Bersihkan Pantai Losari
Makassar,GoSulsel.com – Sebanyak 300 personil dari Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut, VI melakukan kerja bakti membersihkan Pantai Losari, kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian dari HUT Lantamal VI ke – 66 tahun, Minggu (30/5/2016).
Personil Lantamal VI Militer bersama dengan sejumlah PNS, membersihkan Pantai Losari, banyak sampah yang mulai mengotori keindahan pantai yang disebut sebagai ikon Kota Makassar tersebut.
Kerja bakti ini dilakukan mulai dari anjungan Pantai Losari hingga sepanjang bibir Pantai Losari. Bahkan sampah yang terapung diangkat dengan menggunakan jaring dengan menggunakan 4 Perahu Karet (PK) dan 4 SPEED boat milik Lantamal VI.
“Kerja bakti ini digelar sebagai wujud kepedulian Lantamal VI akan kebersihan dan ke indahan anjungan Pantai Losari yang kita ketahui merupakan Ikon Kota Makassar”ungkap ketua panitia Mayor Laut (P) Mahfud Efendi
Menurutnya, kerja bakti ini juga dilakukan agar tumbuh kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan. Apalagi, lanjutnya, Kota Makassar mempunyai slogan menuju kota dunia.
Turut hadir pada bersih pantai Aslog Danlantamal VI, Dandenma Lantamal VI serta Kadis/Kasatker Lantamal VI. Para pejabat yang hadir terlihat turut serta memungut sampah.(*)