15 Saksi Diperiksa, 11 diantaranya Panitia Pengkaderan SC TBM FK UMI
Terpisah, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sulsel, Kombes Pol Erwin Zatma menyebutkan bahwa belum ada saksi kunci yang diperiksa terkait kasus yang menimpa mahasiswi fakuktas kedokteran UMI semester IV ini.
“Dari 15 saksi yang diperiksa itu belum ada saksi kunci,”ujarnya.
Dia menambahkan, bahwa hingga saat ini belum menemukan alat bukti apapun terkait kasus ini. Dan jika nanti sudah ditemukan alat bukti selanjutnya akan alat bukti tersebut akan dicocokkan dengan hasil pemeriksaan saksi-saksi
“Belum ada alat bukti, kalau nanti sudah ada akan kita cocokka dengan hasil pemeriksaan saksi,”katanya.(*)