#

Bertarung Di Pilgub, Rivai Siap Mundur Dari Jabatan TNI

Rabu, 15 Juni 2016 | 20:30 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Letnan Kolonel Laut Abdul Rivai Ras yang akan bertarung di pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan siap meninggalkan atributnya sebagai perwira TNI angkatan laut.

Rivai Ras siap melepaskan jabatannya jika UU Nomor 8 tahun 2015 tentang Pilkada yang sedang digodok mengharuskan hal tersebut.

pt-vale-indonesia

“Kalaupun UU yang sedang di revisi mengharuskan mundur saya siap mundur. Tetapi kalau hanya sekedar cuti saya siap cuti,” kata Rivai Ras saat ditemui di rumah cerdas Bro Rivai di Jalan Botolempangan, Makassar, Rabu (15/6/2016).

Untuk bertarung di Pilgub nantinya,  dia juga berjanji tidak akan menggunakan atribut yang berkaitan dengan jabatannya sebagai pertahanan negara itu.” jelas kalau masuk dalam pencalonan saya sudah siap tinggalkan atribut saya,” ungkapnya.

Dia mengungkapkan meskipun dirinya yang telah membangun karir TNI di tingkat nasional. Namun belum memiliki popularitas di tingkat lokal terutama di Sulsel. Putra asal Bone ini mengaku pada tingkat dan tahapan sosialisasi yang dilakukan sampai saat ini telah menunjukkan tingkatan elektabilitas dan dukungannya.

” Terkait dengan eksistensi saya saat ini dalam konteks sosialisasi. Tetapi untuk ikut dalam Pilgub kami mulai dapat keterkenalan meskipun saya bukan orang baru di Sulsel. Karena saya punya kerja di nasional dan saya dapat mendapat ruang di Sulsel,” jelasnya.(*)

 


BACA JUGA