Danny Pomanto Serahkan Bantuan PKH Pada Warga

Selasa, 28 Juni 2016 | 13:25 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Aris Taoemesa - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto menyerahkan dana bantuan Program Keluarga Keluarga Harapan (PKH) Tahap II Tahun 2016 di dua kecamatan, Mariso dan Panakkukang, Selasa, (28/6/2016). Untuk kecamatan Mariso, penyerahan bantuan bertempat di Kantor Pos Cabang Mattoanging, Jalan Cendrawasih sementara warga kecamatan Panakkukang menerima bantuan di Kantor Pos Area X Makassar Jalan A P Petta Rani.

Warga yang menerima program PKH ini harus memenuhi tiga komponen yang dijadikan sebagai dasar dalam penentuan besaran bantuan yang diterima oleh tiap Kepala Keluarga (KK). Jumlah anak usia Sekolah Dasar (SD) Rp 112.500 per orang, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Rp 187.500 per orang, Sekolah Menengah Atas (SMA) Rp 250.000 per orang, usia Balita (Bawah lima tahun), dan ibu hamil masing – masing Rp 300.000 per orang.

pt-vale-indonesia

Penyerahan dana bantuan PKH diserahkan per triwulan dalam setahun. “Empat kali penyerahan dalam setahun. Maksimal tiap KK menerima Rp 3.700.000 dalam setahun dan paling kurang Rp 950.000,” terang Pelaksana tugas  Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Mukhtar Tahir.

Di tahap kedua ini, jumlah penerima bantuan dari Kecamatan Mariso sebanyak 588 KK, dan Kecamatan Panakkukang sebesar Rp 930 KK sementara total penerima bantuan se – Kota Makassar sejumlah 9.889 KK.

Wali Kota Danny Pomanto menyampaikan PKH sebagai program pemerintah pusat diperuntukkan bagi anak  sekolah, balita, dan ibu hamil. Hal ini menandakan pemerintah menginginkan perbaikan kualitas hidup bagi warganya. Anak – anak dapat bersekolah dengan baik, balita dan ibu hamil mendapatkan asupan nutrisi yang layak.

Halaman:

BACA JUGA