
Korban Tenggelam di Pantai Marina Berhasil Ditemukan Tim Sar Gabungan
Bataeng, Gosulsel.com – Tim Sar gabungan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab Bantaeng berhasil menemukan jenazah korban yang tenggelam di Pantai Marina. Hal ini disampaikan melalui siaran persnya ke Gosulsel.com, Minggu (10/7/2016).
Saat dievakuasi korban telah meninggal dunia, korban atas nama Hawi binti Salam (17), Siswa Kelas III SMP 1 Biring Bulu, Gowa yang sebelumnya diberitakan tenggalam pada Sabtu 9 Juli 2016. Korban ditemukan tidak jauh dari lokasi tenggelam.

Saat itu korban bersama temannya tengah asik berlibur di Pantai Marina Kab Bantaeng dalam rangka mengikuti kegiatan extrakurikuler. Namun karna ombak yang deras disertai angin kencang menyebabkan korban bersama 3 temannya tenggalam. Beruntung 3 teman korban berhasil selamat dalam musibah tersebut.
Kini jenazah korban tengah dibawah ke rumah duka untuk disemayamkan.