Hati-hati! Main Pokemon Go Bisa Kena Tilang
Makassar, GoSulsel.com – Pihak kepolisian dari Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Polda Sulsel) memastikan akan menilang jika ada pengendara yang bermain game Pokemon Go saat sedang mengendarai kendaraan.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas), Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera saat ditemui, Jumat (15/6/2016) sesaat lalu. Menurutnya orang yang bermain Game sambil mengendarai kendaraan itu dapat membahayakan keselamatan pribadi bahkan keselamatan orang lain.
“Pasti akan ditilang kalau main game sambil mengendarai kendaraan, menelfon sambil bawa kendaraan saja dilarang apa lagi sambil main game, itu dapat mengancam keselamatan dirinya dan orang lain,” kata Barung.
Barung menjelaskan bahwa Permainan ini kurang baik buat penggunanya karena memberikan efek khayalan tinggi buat penggunanya, “bahkan katanya ada yang sampai tengah jalan raya untuk mencari pokemon,” tambahnya.
Pokemon Go adalah game yang dapat dimainkan di Smartphone berbasis Android dan IOS yang memungkinkan pemainnya bisa menangkap Pokemon yang tersembunyi di dunia nyata. Sehingga para penggunanya harus betul-betul bergerak didunia nyata untuk mencari dan menangkap pokemon-pokemon yang tersembunyi tersebut.
Sejak resmi dirilis beberapa waktu lalu game ini langsung digandrungi oleh penggila game smartphone, tak terkecuali yang ada di Makassar. (*)