
Syahrul Terharu Saat Hadiri Soft Opening The Rinra
Makassar, GoSulsel.com – Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo sempat sedikit terbawa emosi, saat mengungkapkan kegembiraannya atas hadirnya Soft Opening The Rinra Hotel.
“Saya senang nama The Rinra ini karena selain dari bahasa Makassar maknanya juga, cahaya dan harapan,”kata Syahrul, sambil berkaca-kaca Rabu (20/7/2016) di The Rinra Hotel

Seperti diketahui,Syahrul memiliki seorang putra, Rinra Sujiwa yang telah meninggal saat mengikuti pendidikan di IPDN beberapa tahun lalu.Terharunya SYL disebabkan mengingat kembali kenangan tentang anak bungsunya tersebut.
Sementara CEO Phinis Hospitality, Anggiat Sinaga mengaku nama The Rinra diambil dari bahasa Makassar, yang artinya cahaya, harapan dan Api.
“Seperti namanya, diharapkan The Rinra menjadi cahaya baru, harapan untuk pembangunan di kawasan di Indonesia Timur,”
The Rinra Hotel dibangun diatas lahan 79,980 meter persegi yang sebelumnya 16.500 meter persegi. Pembangunan The Rinra menelan investasi sebesar Rp 400 miliar. Dimana kerjasama antara Pemprov dan Phinisi Hospitality selama 30 tahun.