
Dies Natalis ke-55 UNM, Rektor Kenalkan Pembantu Rektor
Makassar, GoSulsel.com – Dalam Rangka Puncak peringatan Dies Natalis ke 55, Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar rapat senat terbuka di gedung Phinisi lantai 3 kampus UNM, Jl AP Pettarani, Senin (1/8/2016).
Acar yang dipimpin langsung oleh Rektor UNM Prof Dr Husain Syam MTP juga di hadiri oleh Wakil Gubernur Sulsel Agus Arifin Nu’mang serta pejabat kampus UNM.

Pada kesempatan itu, rektor UNM juga memperkenalkan empat pembantu atau Wakil Rektor yang baru dilantik pada 18 Juli lalu yakni Pembantu Rektor (PR) I Bidang Akademik Prof Muharram, PR II Bidang Keuangan dan Umum Dr Karta Jayadi, PR III Bidang Kemahasiswaan Arifuddin Usman MKes, dan PR IV Bidang Kerjasama Prof Gufran Darma Dirawan.
Rektor UNM Prof Dr Husain Syam MTP dalam sambutannya mengatakan bahwa ini kali pertama dirinya memimpin perayaan Dies Natalis serta menyampaikan realisasi program UNM sampai pertengahan tahun 2016.
“Adapun program UNM yang akan berjalan antaranya adalah Pengembangan Program Studi, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, komunikasi dan tekhnologi, pengembangan mahasiswa dan alumni, Sarana dan Prasarana Kampus, serta beberapa program lainnya,” ungkapnya.