Menteri Anak Agung Dijadwalkan Hadiri Peringatan Koperasi di Takalar

Jumat, 05 Agustus 2016 | 03:41 Wita - Editor: adyn - Reporter: Iin Nurfahraeni - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Peringatan Hari Koperasi tingkat Provinsi yang akan digelar pada 8 Agustus mendatang, rencananya akan dihadiri oleh Menteri Koperasi dan UMKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga.

Hal ini diungkapkan, Ketua Panitia Peringatan Hari Koperasi Sulsel Rusni Kasman, “Menteri Koperasi dijadwalkan akan hadir, begitu juga Ketua Dekopin Pusat Nurdin Halid”, Kamis (4/8/2016) di Celebes Convention Center (CCC).

pt-vale-indonesia

Menurutnya, rangkaian peringatan hari Koperasi akan dimulai sejak 7 Agustus, yang diisi dengan berbagai kegiatan.

“Kami akan menggelar gerak jalan santai, pasar murah, pemeriksaan kesehatan gratis, lomba merias perahu, tarik tambang di atas perahu, dan malam ramah tamah,” ujarnya.

Dalam peringatan tersebut juga akan dilakukan MoU antara BUMN dan Koperasi, terkait program “Gubernur Mart”.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sulsel Syamsu Alam Ibrahim menyebutkan secara simbolis akan ada 5 BUMN yang akan melakukan MoU diantaranya Semen Tonasa, Pelindo, PTPN, dan KIMA.

Dia menjelaskan MoU ini untuk menindak lanjuti Peraturan Gubernur No 18, tahun 2016 tentang Koperasi Inti dan Koperasi Unggulan.

“Nantinya setiap BUMN, akan membina koperasi per kabupaten, untuk menyiapkan Koperasi Gubernur Mart, di setiap kabupaten”.


BACA JUGA