(FOTO: Suasana di Balaikota setelah bentrokan terjadi antara Satpol PP vs Polisi Makassar/Minggu, 7 Agustus 2016/Muhammad Muhaimin/GoSulsel.com)
#

Tim Hukum Walikota Menunggu Keterangan dari Polisi

Selasa, 09 Agustus 2016 | 13:31 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Aris Taoemesa - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Pemerintah Kota Makassar saat ini akan menempuh jalur hukum terkait penyerangan yang dilakukan sejumlah oknum, namun sampai saat belum mengambil langkah lebih lanjut.

Hal ini diungkapkan oleh juru bicara walikota Makassar, Ramsah Tabrama, saat dimintai keterangan di rumah jabatan wali kota, Selasa, (9/8/2016).

pt-vale-indonesia

“Penanganan sendiri kasus ini sudah dilakukan penegak hukum menunggu proses hukum yang sebaik-baiknya dan sentral dari kepolisian. Sejauh ini belum ada apa-apa yang dilakukan,” Ramsah Tabrama.

Ia mengatakan bahwa sedang dalam proses dan menunggu pihak penegak hukum untuk berlaku seadil-adilnya.

“Hukum adalah panglima penegak hukum. Kita tidak tahu persis keadaan yang dilakukan polisi. Intinya pak wali kota bahwa proses ini akan berjalan sesuai dengan semestinya. Kita yakin seyakin yakinnya polisi biaa berlaku dengan adil,” kata Ramsah.

Halaman: