Pertina (Persatuan Tinju Nasional) Cabang Makassar menggelar konfrensi pers menyesalkan aksi bentrok Polisi-Satpol PP. Selasa (9/8/2016)
#

Ternyata ada Atlet Tinju yang Jadi Korban Bentrokan Polisi-Satpol PP

Rabu, 10 Agustus 2016 | 04:54 Wita - Editor: adyn - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Pengurus Pertsatuan Tinju Nasional (Pertina) Kota Makassar sangat menyayangkan aksi penyerangan oknum anggota Polisi ke kantor Balaikota Makassar, pada hari Minggu dinihari lalu 7 Agustus, yang menyebabkan salah satu atlit binaan Pertina Kota Makassar, Muhammad Ridwan menjadi korban.

Hal ini diutarakan langsung ketua Pertina Kota Makassar, Muhammad Tawing saat menggelar jumpa pers di Warkop Dottoro, Jalan Jampea Kota Makassar, Selasa (09/08/2016).

pt-vale-indonesia

“Penyerangan pihak Kepolisian ke kantor Balaikota telah menyebabkan atlit kebanggaan kami, yang pada porda lalu menyumbangkan Medali Emas, menjadi korban,” ujar Muhammad Tawing.

“Kami dari pertina makassar sanggat menyesalkan kejadian ini apalagi melibatkan atlit kami di Kota Makassar,” ungkapnya.

Halaman: