#

Siswa Geruduk Mapolsek Tamalate, Proses Belajar di SMK 2 Dihentikan

Kamis, 11 Agustus 2016 | 11:20 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Ahmad Syadiq - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Proses belajar mengajar di SMK 2 Makassar terhenti. Pasalnya, siswa disana berunjuk rasa di Mapolsek Tamalate, Kamis (11/8/2016). Demo para siswa terkait pemukulan orangtua siswa terhadap guru di sekolah itu.

“Imbas dari pemukulan itu siswa terpaksa diliburkan karena berunjuk rasa di Polres Tamalate. Para siswa mendesak polisi agar memberikan hukuman sesuai perbuatan orangtua dan anaknya,” kata salah seorang guru SMK 2 Makassar, Rahim, saat ditemui di sekolah pagi tadi.

pt-vale-indonesia

Pantauan di SMK 2 Makassar, ruang kelas di sekolah kosong, sebagian di kunci, ini menandakan siswa diliburkan. “Tidak ada proses belajar mengajar hari ini sebagai bentuk partisipasi kepada guru yang teraniaya,’ ujarnya.

Ia mengaku, dirinya tidak ikut mengawal aksi untuk menjaga sekolah yang ditinggal murid untuj aksi solidaritas. “Sebagian guru ikut untuk mengawal anak-anak disana, jangan sampai mereka berbuat tidak-tidak,” pungkasnya. (*)