#

Takut Dibully, MA Disarankan Pindah Sekolah

Sabtu, 13 Agustus 2016 | 17:10 Wita - Editor: Muhammad Seilessy - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Ismunandar mengaku tetap memberikan ruang kepada MA untuk melanjutkan sekolahnya di Makassar.

“Saya tidak pernah mengatakan kalau MA ini tidak diterima di sekolah di Makassar, hanya saja saya bilang untuk dikembalikan dulu dibina oleh orang tuanya,” ujar Ismunandar saat dihubungi beberapa saat lalu, sabtu (13/8/2016).

pt-vale-indonesia

Alasan Ismunandar untuk mengembalikan MA ke orang tuanya karena menurutnya situasi pada saat itu tegang, terkhusus di sektor pendidikan.”Saya katakan kembalikan dulu ke orang tuanya sambil kita menunggu suasan tenang,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ismunandar mengatakan kemungkinan besar MA akan melanjutkan sekolahnya di tempat lain karena akan berdampak terhadap psikologi dan akan merasa didiskriminasi jika dia tetap melanjutkan di SMK Negeri 2 Makassar.

“Coba kita fikir bagaimana dampaknya ketika tetap di situ (SMK 2), pasti akan berpengaruh pada psikologis MA dan kemungkinan akan terus di bully oleh teman-temanya,” ungkapnya.

“Tetap kita buka dimanapun mau sekolah, kan yang mau terima adalah sekolah, cuma kita tenangkan dulu masalah,” tambahnya. (*)


BACA JUGA