MoU UMI dan Telkom University Bandung.

UMI & Telkom University MoU Dalam Peningkatan Mutu Pendidikan

Senin, 15 Agustus 2016 | 13:53 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Telkom University, di Telkom Bandung, Sabtu (13/8/2016). Kerjasama ini dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan 2 Perguruan Tinggi (PT).

“Kami berharap kedepan 2 PT ini dapat bekerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan,” kata Rektor UMI Makassar, Prof Dr Masrurah Mokhtar, dalam rilisnya yang dikirim ke GoSulsel.com, Senin (15/8/2016).

pt-vale-indonesia

Hadir dalam MoU itu yakni, Rektor UMI, Prof Dr Masrurah Mokhtar, Wakil Rektor I Bidang Akademik Prof Dr Syahnur Said, MS, Wakil Rektor V Bidang Kerjasama Prof Dr Ma’ruf Hafidz,SH.,MH, Kepala Kantor Urusan Internasional Setyawati Yani, Ph.D dan Kepala Humas UMI, Nurjannah Abna, Rektor Telkom University Prof.Dr. Muhammad Azhari

Ketua Umum BKS PTIS ini menambahkan ketika WR 3 Telkom University berkunjungan ke UMI, beliau sangat kagum dan ingin belajar program unggulan UMI, yaitu program pencerahan qalbu selama sebulan di Pondok pesantren Padanglampe UMI Pangkep.

“Kebetulan di Telkom University juga mengasramakan seluruh mahasiswa baru dikompleks kampus Telkom University dan sifatnya wajib,” ujarnya.

Halaman: