Syamsari Kitta
#

Syamsari Kitta Ditinggalkan Parpol di Pilkada Takalar

Kamis, 25 Agustus 2016 | 17:58 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Nasib bakal calon Bupati Takalar, Syamsari Kitta semakin terancam di Pilkada Takalar. Pasalnya sejumlah parpol mulai mengeluarkan rekomendasi usungan kepada pasangan bakal calon incumbent Burhanuddin Baharuddin dan Natsir Ibrahim alias Nojeng.

“PAN dan NasDem kita sudah minta bergabung dan mereka masih menunggu kepastian dari Thita apakah dia maju atau tidak,” kata Ketua tim management pemenangan Bur-Nojeng, Fachruddin Rangga saat ditemui di DPRD Sulsel, Makassar, Kamis (25/8/2016).

Adik kandung, But sapaan akrab Burhanuddin ini mengungkapkan pihaknya saat ini tinggal menunggu rekomendasi dari 4 parpol yang memberi isyarat untuk akan mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati ini. 4 parpol itu yakni Gerindra, PAN, PKPI dan PPP.

“Kalau 4 partai ini sudah mengeluarkan rekomendasi kepada Bur dan Nojeng berarti sudah pasti yang akan didorong ada pemilihan dengan opsi calon tunggal,” ungkapnya.

Lanjut dia, pihaknya kini mulai bangun komunikasi dengan semua partai, terkecuali PKS yang telah mempersiapkan jagoannya Syamsari Kitta. Namun langkah ini dilakukan untuk menutup ruang bagi Syamasi Kitta di Pilkada Takalar.

Halaman: