SYL Minta Guru Tidak Resah Terkait Pemangkasan TPG

Selasa, 30 Agustus 2016 | 16:58 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Iin Nurfahraeni - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com –  Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo meminta, para guru-guru di Sulawesi Selatan untuk tidak resah terkait informasi akan dilakukannya pemangkasan dana Tunjangan Profesi Guru. Ini disebabkan karena sampai saat ini secara resmi belum diterima surat dari Kementerian yang berkewenangan.

“Saya belum dengar tentang ini, dan menerima suratnya. Seharusnya ini diberitahu langsung ke Gubernur. Sama dengan Dana Alokasi Umum ini, saya baru tahu dari media.”kata Syahrul, Selasa (30/8/2016).

pt-vale-indonesia

Menurutnya, sampai saat ini semua masih berjalan dengan baik dan normal. Jangan sampai konsentrasi para guru – guru ini terganggu, akibat informasi yang beredar terjadi kontraksi di Keuangan Negara sehingga pemangkasan terjadi.

“Selama belum ada laporannya, saya menganggap itu tidak terjadi. Jika laporannya memang ada tentu akan mencari jalan keluarnya. Saya tidak ingin ada keresahan, di tengah masalah perekonomian. Semua harus menjalankan tugas masing-masing,” paparnya.

Sebelumnya Kementerian Keuangan melakukan wacana untuk menahan anggaran Rp 23,4 triliun yang diperuntukkan untuk pembayaran Tunjangan Profesi Guru, sejumlah pihak akhirnya ikut bereaksi terkait rencana kebijakan tersebut.(*)