#Musda Golkar
Nurdin Sisipkan Loyalis di DPD II Untuk Pilgub
Kamis, 01 September 2016 | 19:21 Wita
-
Editor: Syamsuddin
-
Reporter: Mirsan - Go Cakrawala
Makassar, GoSulsel.com– Langkah politik Ketua Harian DPP Partai Golkar, Nurdin Halid di Sulawesi Selatan terakhir ini, menurut beberapa kalangan untuk kepentingan pemilihan gubernur. Terlebih pria asal Bone ini digadang-gadang akan maju di Pilgun 2018 mendatang.
Pengamat politik UIN Samata, Firdaus Muhammad mengatakan penetapan Nurdin Halid sebagai pelaksana tugas Ketua DPD I Golkar Sulsel, menggantikan Syahrul Yasin Limpo menimbulkan berbagai penafsiran.
“Diantaranya bakal menjegal Ichsan yang telah mematangkan langkah menuju musda namun tertunda, justru akan menyusun pengurus transisi yang justru dapat menimbulkan persoalan internal. Musda DPD II bakal dititip loyalis Nurdin yang juga bidik pilgub,” katanya, saat dikonfirmasi, Kamis (1/9/2016).
Persoalan pelik yang terjadi di Golkar Sulsel menjelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (musda) ini, juga dinilai sebagai dinamika kepartaian dalam Golkar. Ini sekaligus menjadi karakteristik Golkar sebagai partai yang mapan di Indonesia.
“Bahkan kasus di Golkar Sulsel kemungkinan besar akan menjadi role model bagi Golkar se-Indonesia, termasuk rencana pelaksanaan musda, baik di level DPD II dan DPD I. Semua dikembalikan kepada DPP Golkar,” tambah Arief Wicaksono, pengamat politik Unibos.