(FOTO: Peluncuran Website Andi Rachmatika Dewi di Kedai Papa Ong Makassar/Sabtu, 10 September 2016/Muhammad Muhaimin/GoSulsel.com)

Delapan Tahun Jadi Bupati, RMS Pertama Kali Hadiri Diskusi Karena Rachmatika Dewi

Sabtu, 10 September 2016 | 19:24 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Bupati Sidrap, Rusdi Masse mengaku baru pertama kali mengikuti diskusi kepemudaan selama kurang lebih 8 tahun menjabat sebagai bupati Sidrap.

Hal ini diungkapkan RMS, sapaan akrab Rusdi Masse saat menghadiri acara dialog publik dengan tema ‘Menakar Kekuatan Media Sosial di Era Demokrasi Saat Ini’ dirangkaikan dengan launching website resmi Andi Rahmatika Dewi (www[dot]rachmatikadewi[dot]com) di Kedai Kopi Papa Ong, Jalan Rusa, Makassar, Sabtu (10/9/2016).

pt-vale-indonesia

“Ini pertama kali pengalaman saya hadir dalam forum diskusi, diberikan kesempatan untuk membawakan testimoni selama kurang lebih 8 tahun saya jadi Bupati,” ujar Ketua DPW NasDem Sulsel ini.

Rusdi Masse mengatakan, pengalaman pertamanya tersebut berkat keluarga besar partai NasDem khusunya Cicu, sapaan akrab Andi Rahmatika Dewi.

“Ini karena ibu cicu, undangan ibu cicu, terima kasih buat ibu Cicu,” ujar RMS.

Kehadiran RMS membuka acara diskusi tersebut dengan resmi dan melaunching situs website resmi www[dot]rachmatikadewi[dot]com.

“Media sosial ini merupakan alat untuk mempererat silaturahmi diera Globalisasi ini, saya harap bukan hanya NasDem Makassar, tapi seluruh DPD dan juga DPW NasDem harus melakukan hal yang sama,” harap Rusdi Masse dalam testimoninya saat membuka acara diskusi tersebut.(*)


BACA JUGA