Temu Alumni, JK: Saya Senang Sekali Kembali Betemu Adik-Adik Saya

Sabtu, 10 September 2016 | 14:06 Wita - Editor: Muhammad Seilessy - Reporter: Muhammad Nataz - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla dalam kunjungan kerjanya ke Makassar, Sulawesi Selatan, menyempatkan diri menghadiri Kegiatan Temu Alumni Universitas Hasanuddin (Unhas) dalam rangka Dies Natalies Unhas yang ke-60 di Kampus Unhas, Makassar, Sabtu (10/9/2016).

Berpusat di Gedung Olahraga (GOR) Unhas, Jusuf Kalla dalam sambutannya pada Temu Alumni Unhas mengaku sangat senang dengan bertemu dengan adik-adiknya para alumni Unhas yang hadir pada kegiatan alumni Unhas ini

pt-vale-indonesia

“Saya dulu sewaktu masih kuliah, kelasnya masih di Barayya, sangat senang rasanya Ulang Tahun Unhas kali ini yang dirangkaikan dengan kegiatan Temu Alumni, saya bisa bertemu kembali dengan adik-adik saya,” ucap JK

Menurutnya, JK menambahkan bahwa Universitas tidaklah bisa lepas dari Kampus, Proses, dan Alumni. “Kehadiran disini harus menunjukkan tekad dan kualitas apa yang telah diberikan Unhas sebelumnya, produk atau hasil dari proses belajar di Unhas yang bermutu dapat dilihat dari pengabdiannya,” tambah alumni Unhas Tahun 60 ini

Diketahui, kurang lebih ratusan alumni Unhas mulai dari angkatan tahun 60an hingga 2000an terlihat memadati gedung olahraga Unhas yang masih dalam tahap pembangunan ini

Jusuf Kalla berharap kepada seluruh alumni agar tidak selalu berharap kepada pemerintah, menurutnya sebagai alumni keluaran salah satu Universitas terbaik di Indonesia haruslah memberikan dedikasi yang tinggi, yang lebih baik dari pada pendahulunya

“Jadi saya harap kepada seluruh alumni, kita masih punya tugas untuk memberikan bimbingan kepada juniornya, jadi jangan lupa akan hal tersebut,” harap JK