Ilustrasi

Lurah Wajo Baru Sembelih 24 Ekor Sapi Qurban

Senin, 12 September 2016 | 14:26 Wita - Editor: adyn - Reporter: Muhammad Dahlan - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – “Allahu Akbar-Allahu Akbar Lailaha Illallahu Allahu.. Allahu Akbar Walillahil ham”.

Itulah ucapan yang berkumandang oleh para pemotong hewan kurban di Masjid Raudatul Muflihien di Jalan Terong, Kelurahan Wajo Baru, Kecamatan Bontoala, Senin (12/9/2016).

pt-vale-indonesia

Lurah Wajo Baru Densi saat di temui Gosulsel.com mengungkapkan bahwa sapi yang dikurbankan tersebut akan dibagikan ke warga kaum duafa disekitar lingkup Jalan Terong dan sekitarnya. Ia menyebutkan sebanyak 19 ekor sapi adalah sumbangan dari tokoh masyarakat.

“Ke 19 ekor sapi itu adalah bantuan dari tokoh-tokoh Mayarakat,” kata Densi, Lurah Wajo Baru di hadapan Gosulsel.com

Menurut Densi, kegiatan ini berlangsung dari pagi sampai siang. Sehabis itu di lanjutkan lagi setelah Shalat Dzuhur hingga sore hari atau sampai benar-benar ke 19 ekor sapi tersebut habis di kurbankan.

“Ada dua lokasi yang kita gunakan untuk hewan kurban,” ungkapnya.

Setelah itu, Daging sapi qurban akan dibagikan ke kaum duafa sebanyak 1 Kg per kuponnya.

“Pembagian di mulai setelah ke 19 ekor sapi tersebut semuanya telah disembelih,” tambahnya.

Lebih lanjut, dari hasil rangkuman keseluruhan sapi yang disembelih di dua tempat tersebut berjumlah 24 ekor sapi. (*)