80% Usia Produktif di Sulsel Terancam Penyalahgunaan Narkoba

Rabu, 21 September 2016 | 11:29 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Biro Bina Napza & HIV AIDS Sulsel menggelar Lokakarya Satuan Tugas Anti Narkoba Sistem Pengawasan Dan Pengendalian Napza Dan HIV AIDS di Hotel D’Maleo,Rabu (21/9/2016).

Asisten 3 Bidang Kesra Sulsel, Muh Sidik Salam yang mewakili Gubernur saat membuka acara tersebut mengatakan bahwa kasus penyalahgunaan Napza dan HIV- Aids di Sulsel perlahan tapi pasti mengalami peningkatan.

pt-vale-indonesia

“Ancaman itu semakin berbahaya menyusul populasi yg terdampak adalah usia produktif, sdh kurang lebih 65% kolompok umur 20 – 49 tahun terinfeksi HIV dan sekitar 80% populasi produktif terjebak dalam penyalahgunaan Narkotika,” katanya.

Jumlah kasus HIV per maret 2015 sebanyak 9.516 dan dalam waktu 3 bulan telah bertambah menjadi 9.871 kasus , begitu pula prevalensi penyalahgunaan Napza terjadi peningkatan .

“Upaya pencegahan , pengawasan , pemberantasan , dan sejumlah strategi lainnya memang sudah harus dikembangkan dengan baik oleh pemerintah maupun lembaga swadaya masyaakat trmasuk dunia usaha,” pungkasnya.(*)