#Citizen Reporter
Deng Ical : Butuh Aksi Pengembangan Kelautan di Makassar
Makassar,GoSulsel.com – Wakil Walikota Makassar, Syamsu Rizal MI perlu ada pengembangan keluatan di Makassar. Hal itu dikemukakan dalam musyawarah wilayah (Muswil) Ikatan Sarjana Kelautan Indonesia (Iskindo) Sulsel.
“Tidak dapat dipungkiri untuk wilayah Sulawesi Selatan, khususnya Makassar, Maritim merupakan sektor yang sangat strategis dan juga merupakan warisan kultural di Sulsel,” ujar Deng Ical pada pembukaan musyawarah, yang mengangkat tema menuju poros maritim dari konsepsi ke aksi, Minggu (25/9/2019).
Pemerintah Danny – Ical telah berkomitmen untuk menjadikan kota Makassar nyaman bagi semua, dan menjadikan maritim sebagai salah satu sektor yang patut mendapat perhatian khusus, namun dikarenakan keterbatasan sumber daya pemerintah sehingga dari segi penjabarannya belum begitu terlihat.
“Pengalokasian anggaran hingga 3,7 Persen dari APBD yang ada, serta pembentukan kecamatan kelautan merupakan salah satu upaya penguatan dibidang kelautan, namun hal ini belumlah maksimal sehingga memerlukan masukan dan pemikiran khususnya dari Iskindo sebagai pemikir dibidang kelautan, khususnya terkait maritim special treatment,” ujarnya.
Salah satu hal yang patut mendapat perhatian bersama yakni bagaimana memperkuat ketahanan sosial untuk masyarakat pesisir dan kepulauan, “musyawarah seperti ini diharapkan mampu melahirkan pemikiran dan juga aksi untuk peningkatan ketahanan sosial masyarakat pesisir dan kepulauan,” tambahnya.(*)