(FOTO: German Cinema di XXI Panakkukang terseleanggara atas kerjasama Goethe Institute dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar/Sabtu, 15 Oktober 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

Festival Film German Cinema 2016 di XXI Panakukkang Makassar Padat Penonton

Sabtu, 15 Oktober 2016 | 21:00 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Marwan Paris - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Festival Film German Cinema 2016 yang diselenggarakan di Studio XXI Panakkukang Mall Makassar, ramai oleh pengunjung. Di hari kedua pemutaran yang bertepatan dengan malam minggu, nampak pengunjung memadati bagian ticketing Festival German Cinema.

Yuyu Ichsani, program manager Kine Timur, sebagai panitia lokal dari Gothe Institut untuk program penayangan film-film Jerman di seluruh Indonesia mengutarakan, bahwa pada hari kedua festival, pengunjung tetap ramai berdatangan.

pt-vale-indonesia
(FOTO: German Cinema di XXI Panakkukang terseleanggara atas kerjasama Goethe Institute dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar/Sabtu, 15 Oktober 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

(FOTO: German Cinema di XXI Panakkukang terseleanggara atas kerjasama Goethe Institute dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar/Sabtu, 15 Oktober 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

“Hari kedua ini makin ramai seperti kemarin. Penonontonya tambah banyak, yah… mungkin karena bertepatan dengan malam minggu jadi banyak yang datang. Semuanya juga kelihatan senang pas abis nonton filmnya,” papar Yuyu.

Festival Film German Cinema di Makassar ini telah memasuki tahun ketiga dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar. Seperti tahun-tahun sebelumnya, ada delapan film Jerman yang ditayangkan dan semuanya gratis.

German Cinema 2016 ini menampilkan film dengan tokoh-tokoh perempuan yang tangguh dan lucu. Remaja yang menuju kedewasaan di tengah dunia yang paradoksikal. Dan tokoh-tokoh pria yang berjuang untuk memperjuangkan keyakinan mereka dengan penuh keberanian. German Cinema mempersembahkan untuk Anda cerita-cerita unggulan yang dibuat untuk layak lebar.(*)

(FOTO: German Cinema di XXI Panakkukang terseleanggara atas kerjasama Goethe Institute dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar/Sabtu, 15 Oktober 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)

(FOTO: German Cinema di XXI Panakkukang terseleanggara atas kerjasama Goethe Institute dengan Kine Timur sebagai panitia lokal Makassar/Sabtu, 15 Oktober 2016/Marwan Paris/GoSulsel.com)


BACA JUGA