56 Dosen FIP UNM Ikuti Workshop Pengembangan Kurikulum
Makassar,GoSulsel.com – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Workshop Pengembangan Kurikulum Berdasarkan SN-Dikti dan Level KKNI, di Gedung FIP UNM Kampus Tidung Makassar, Rabu (26/10/2016). Ini dilakukan menyamakan presepsi, menyusun RPS dan instrumen Penilaian yang terstandar KKNI untuk Mata Kuliah Dasar Kependidikan (MKDK).
Kegiatan ini merupakan inisiatif dari Dr. Abdul Saman, M Si selaku Pembantu Dekan I (Bidang Akademik) Fakultas Ilmu Pendidikan. Koordinator Mata Kuliah Dasar Kependidikan (MKDK), Drs. M. Ali Latif, M.Pd menyatakan bahwa Fakultas Ilmu Pendidikan bertanggung jawab atas setiap mata kuliah yang memiliki bobot 3 SKS.
“Mata kuliah ini menjadi tanggung jawab Fakultas Ilmu Pendidikan, MKDK ini terdiri dari mata kuliah profesi keguruan, perkembangan peserta didik, belajar pembelajaran dan pengantar pendidikan, dengan bobot masing-masing 3 SKS, workshop kali ini diarahkan ke KKNI sehingga diharapkan ada kesamaan prespsi dan hasilnya nanti dapat mengasilkan bahan ajar dan instrumen penilaian,” ujar Abdul Saman.
Sementara itu, Dekan FIP UNM Dr. Abdullah Sinring, M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini tidak hanya menyusun bahan ajar tetapi juga, membangun semangat dosen untuk mengembangkan MKDK.
“Kegiatan workshop ini selain menyusun bahan ajar juga, dapat mengembangkan semangat bagi para dosen dalam mengembangkan Mata Kuliah Dasar Kependidikan, diharapkan workshop ini menghasilkan produk RPS dan Instrumen penilaian,” ungkapnya.