#

Deng Ical Buat Sejarah di Sulsel Jadi Anggota PB Pencak Silat

Sabtu, 03 Desember 2016 | 13:26 Wita - Editor: Syamsuddin -

Makassar, Gosulsel.com – Pada MUNAS Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) ke-XIV yang diselenggarakan, di Inna Grand Beach Hotel Sanur Bali. Kembali Prabowo Subianto terpilih secara aklamasi untuk memimpin IPSI masa priode 2016-2020.

Terpilihnya Prabowo Subianto menjadi ketua umum PB IPSI melalui proses yang panjang, dan pada saat itu pula, ketua IPSI Sulawesi Selatan yang juga Wakil Walikota Makassar, Dr Syamsu Rizal, terpilih sebagai anggota formatur PB IPSI bersama 7 pengurus lainnya untuk mendampingi kepengurusan baru, Prabowo Subianto.
Dari 8 yang terpilih sebagai anggota formatur, berikut ini nama-nama formatur kepengurusan yang baru PB IPSI lainnya yakni terdiri dari 4 pengurus Pengprov, terdiri dari Jawa Timur, Husli Abdullah, Kalimantan Barat, Sutopo, Sulawesi Selatan, Dr Syamsu Rizal Mi, Bengkulu, Dr Juan Rasugi Syam dan kemudian dari perguruan besar, Tedi Suratmaji serta perwakilan PT IPSI, brigjen tni purn Abdul Hamid, brigjen bambang s anggono mewakili perguruan historis, dan terahir, Prof. Dr Siswantoyo mewakili perguruan perisai putih..
Masuknya, Deng Ical di dalam kepengurusan formatur baru PB IPSI dibawah kendali, Prabowo Subianto. Sehingga ini menjadi kebanggaan tersendiri bahkan hal tersebut menjadikan sejarah baru bagi Ikatan pencak Silat di Sulawesi Selatan.
“Terpilihnya kami jadi anggota formatur. ini menjadikan tantangan bagi kita semuanya untuk berbuat lebih baik bagi PB IPSI”,ucap Deng Ical.

pt-vale-indonesia

Halaman: